Gianyar, IMINEWS.ID – Dalam rangka memperingati HUT ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) pada 5 Oktober 2024, Kodim 1616/Gianyar melaksanakan upacara ziarah di TMP (Tempat Makam Pahlawan) Kreta Kirtya Mandala, pada Jumat (4/10/2024).
Upacara ziarah ini dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen, S.Ag., M.Tr (Han), Dandim 1623/Karangasem, Letkol Czi Ryan Yustian, SE., M.Han, dan Kasdim 1616/Gianyar, Mayor Arh Pande Made Sudarta. Juga hadir 11 perwira dari Kodim 1616/Gianyar, 5 perwira dari Kodim 1610/Klungkung, 5 perwira dari Kodim 1623/Karangasem, serta 5 anggota Persit dari masing-masing Kodim.
Pejabat upacara terdiri dari Inspektur Upacara Dandim 1616/Gianyar, Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H., M.Han, Komandan Upacara Kapten Inf Abdul Mukib, dan Perwira Upacara Kapten Inf Hengky Histoveri. Pengawalan tugu dilakukan oleh Serda Ida Bagus Udiana dan Koptu I Nengah Sarjana, sedangkan doa dipimpin oleh PNS Ni Putu Satya dan acara dipandu oleh Ni Ketut Karmini.
Susunan upacara diawali dengan laporan dari Perwira Upacara kepada Inspektur Upacara, diikuti penghormatan perorangan, laporan Komandan Upacara, dan penghormatan kepada arwah pahlawan yang dipimpin oleh Komandan Upacara. Kemudian dilaksanakan mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga, dan pembacaan doa. Setelah penghormatan terakhir kepada arwah pahlawan, Inspektur Upacara meninggalkan tempat upacara diikuti dengan tabur bunga oleh seluruh undangan, diiringi lagu “Gugur Bunga” hingga acara selesai.
(Nanta)