banner 728x250

Pastikan Situasi Kondusif, Personil Polresta Denpasar Lakukan Pengamanan di Kantor KPU Badung

  • Bagikan
banner 468x60

DenpasarIMINEWS.ID – Minggu (20/10) – Untuk memastikan keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak di wilayah Kota Denpasar dan Badung, personil Polresta Denpasar melaksanakan pengamanan di Kantor KPU serta Bawaslu Badung yang berlokasi di Jl. Kebo Iwa, Denpasar. Pengamanan ini difokuskan di area KPU, termasuk di jalur depan, area parkir, serta jalur masuk dan keluar di Jl. Kebo Iwa Utara.

Pastikan Situasi Kondusif, Personil Polresta Denpasar Lakukan Pengamanan di Kantor KPU Badung.

Pengamanan dilakukan secara rutin setiap hari dengan personil yang bergantian untuk memaksimalkan efektivitas kegiatan. Mereka bertugas melakukan pemantauan serta patroli di sekitar lokasi guna menjaga situasi tetap kondusif dan aman. Pengamanan ini merupakan bagian dari *Ops Mantap Praja Agung 2024*, yang bertujuan menjaga stabilitas selama berlangsungnya tahapan Pilkada.

Example 300x600

Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat, khususnya dalam pelaksanaan Pilkada. “Kami akan terus melakukan pengamanan secara maksimal agar seluruh rangkaian tahapan Pilkada Serentak dapat berjalan dengan baik dan lancar,” ujarnya.

 

HMS

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *